Baju bisa dikatakan sudah menjadi kebutuhan primer setiap orang. Semakin berkembangnya zaman, baju sudah mulai menjadi bagian dari fashion. Itulah mengapa sekarang ini ada banyak model, desain, dan warna baju yang bervariasi baik untuk wanita dan pria sehingga bisa tampil lebih menarik setiap harinya.
Daftar Baju Merek Lokal
Untuk merek baju juga sudah beragam mulai dari merek import dan merek lokal. Apabila Anda membutuhkan baju yang keren namun dengan harga terjangkau, tidak ada salahnya untuk mencoba melihat-lihat beberapa baju dari merek lokal ini:
1. 3SECOND
3SECOND adalah salah satu pelopor terkemuka dalam streetwear lokal. Setelah diluncurkan pada tahun 2002, 3SECOND dengan cepat menjadi merek yang populer di kalangan anak muda. 3SECOND berfokus pada kaum anak muda dan telah bekerja sama dengan berbagai selebriti sebagai Brand Ambassador mereka.
Produk utama adalah aksesoris seperti kemeja, jas, jaket, celana panjang, ikat pinggang, kardigan dan topi bukan hanya untuk pria namun juga untuk wanita. Berbicara tentang bahan, produk 3SECOND memastikan bahwa setiap garmen memenuhi kebutuhan anak muda di iklim tropis Indonesia seperti bahan yang adem dan mudah menyerap keringat namun tetap tahan lama.
2. Lawless Jakarta
Sebelum Lawless dikenal dengan restoran burgernya yang enak, tempat ini dikenal sebagai toko pakaian yang menjual pakaian dan aksesoris mulai dari kaos kaki hingga jaket dengan desain yang lengkap dan up to date. Hingga sekarang pakaian dari Lawless Jakarta juga masih diminati apalagi karena harganya yang terjangkau.
3. Damn! I Love Indonesia
Damn! I Love Indonesia telah menjadi merek pakaian anak muda yang sangat populer di Indonesia. Jangan khawatir, konsep I Love Indonesia adalah untuk menciptakan merek pakaian lokal terbaik yang bisa lebih dicintai anak muda di negaranya.
Hingga saat ini, logo merek tersebut sangat ikonik dan tetap berada di benak para fashionista dari segala usia. Ini bukan hanya tentang mendekorasi dengan logo merek yang dikaitkan dengan simbol-simbol khas Indonesia.
Bahkan untuk desain baju juga ciri khas Indonesia dengan perpaduan burung garuda, aksara Jawa, gambar singa barong, dan masih banyak lagi. Produk-produk ini sudah banyak dihadirkan pada event-event budaya Indonesia sehingga kualitasnya tidak perlu diragukan lagi.
4. Cottonology
Cottonology menjual berbagai macam model topi, jas, t-shirt wanita dan pria. Sesuai dengan namanya, semua pakaiannya terbuat dari bahan yang nyaman dan tidak panas saat dipakai. Semua pakaian terbuat dari katun 100% sehingga memungkinkan udara mengalir melalui kain dan memungkinkan tubuh Anda untuk bernapas. Kualitas pakaian dari Cottonology tidak perlu diragukan lagi.
5. Bloods
Mungkin merek ini terdengar seram namun sebenarnya desain pakaian ini sangatlah bagus tidak seseram mereknya. Bloods populer dengan desain gaya streetwear grunger amun tetap mengusung konsep sederhana sehingga mudah dipadukan dengan pakaian apa saja.
Ada banyak koleksi pakaian yang lengkap bukan hanya kaos oblong saja namun juga ada sweater, hoodie, dan celana yang umumnya mengusung warna-warna gelap untuk pria maupun wanita. Koleksi Bloods bisa dikenakan untuk acara kasual.
Jika mencari produk baju lokal dari Indonesia, Blibli.com memiliki koleksi yang sangat lengkap dan pastinya memiliki harga yang sangat terjangkau dengan berbagai promo menarik untuk Anda. Anda bisa memilih berbagai merek kaos yang keren dan bagus sesuai dengan kebutuhan Anda. Tidak perlu khawatir karena Blibli.com juga menawarkan gratis ongkir ke berbagai wilayah Indonesia.

Post a Comment
Post a Comment
1. Berkomentarlah dengan tata bahasa yang baik agar orang lain tahu sebijak apa karakter anda melalui kata kata.
2. Silahkan tulis komentar anda untuk hal apapun yang masih berhubungan dengan post pada halaman ini.
3. Mohon untuk tidak menyertakan Link Aktif pada kolom komentar.
4. Mohon maaf apabila tidak sempat membalas komentar 1 per 1.